Gotong Royong Warga Empat Dusun Desa Kalangsari Bongkar Bendungan Saluran Air
Karawang (Jawa Barat), dimensitivinews.com.
Warga dari empat dusun menyelenggarakan kegiatan kerjabakti gotong royong untuk membongkar bendungan yang menghalangi aliran air di gorong-gorong saluran air Kali Apur, Selasa (27/1/2026). Kegiatan yang melibatkan warga Dusun Tarikolot (Persatuan Pemuda Darusalam), Wanajaya, Sinarsari (Kalangsari), serta Kampung Bentengjaya (Tunggakjati) ini bertujuan mencegah terjadinya banjir di musim hujan.
Bendungan yang terbentuk dari akumulasi rumput dan sampah telah menyumbat saluran air sehingga aliran menjadi tidak lancar. Dengan semangat gotong royong yang tinggi, seluruh peserta berhasil membersihkan dan membongkar rintangan dalam waktu satu hari penuh.
Kepala Lingkungan Dusun Tarikolot, yang akrab disapa Bapak Kumis atau Wakil Iyat, saat diwawancarai tim media TV Dimensi mengatakan, "Saya mohon kepada seluruh warga untuk saling peduli dan menjaga kebersihan. Siapa lagi kalau bukan kita yang harus sadar bahwa di musim hujan risiko banjir selalu ada. Mari kita bersama-sama membuat dan membersihkan saluran air agar tidak terhalang oleh sampah maupun rumput."
Selanjutnya, Kepala Lingkungan Dusun Wanajaya, Bapak Karim, juga memberikan sambutan. Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh Ketua RT dari RT 25 hingga RT 29, serta BPD Jatnika S.Pd yang turut berpartisipasi dalam kegiatan yang berlangsung di depan Jalan Raya Gerbang Pintu Adimik KW.10. "Mudah-mudahan dengan adanya gotong royong ini, banjir yang sering merendam perkampungan dapat segera surut," ucapnya.
(Enday Sukandi)






