Camat Karawang Barat dan Rengasdengklok Tinjau Tanggul Citarum yang Longsor, Warga Diimbau Waspada


Camat Karawang Barat dan Rengasdengklok Tinjau Tanggul Citarum yang Longsor, Warga Diimbau Waspada
 
Karawang (Jawa Barat), dimensitivinews.com

Tim yang terdiri dari Camat Karawang Barat, Camat Rengasdengklok, Kepala Desa Kalangsari, Lurah Tunggak Jati, Babinsa kedua wilayah, serta unsur BPD, kepala lingkungan, RW, dan RT mengunjungi lokasi tanggul Kali Citarum yang mengalami kelongsoran pada bagian pinggirannya, Sabtu (24/1). Kunjungan ini dilakukan saat debit air sungai terus meningkat.


Juga turut hadir dalam peninjauan adalah pihak PJT BBWS, Satuan Polisi Pamong Praja (Sapol PP), dan Kepolisian. Lokasi kelongsoran berada di sekitar Kampung Benteng Jaya, wilayah Kelurahan Tunggak Jati dan Desa Kalangsari.
 
Beberapa warga yang tinggal di bantaran sungai mengaku merasa khawatir. "Kami merasa terpengaruh karena tahun lalu tanggul pernah mengalami kebocoran," ujar salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya.


Tim pemerintahan dari kedua kecamatan menyatakan akan menangani kondisi tanggul dengan maksimal. Selain kelongsoran, ditemukan juga titik rembesan air yang menjadi perhatian utama. Pihak PJT akan segera melakukan perbaikan dengan dukungan warga sekitar.
 
Dalam wawancara dengan awak media Dimensi TV dan media online lainnya, Camat Karawang Barat menyampaikan pesan kepada masyarakat. "Kami mengimbau warga Kampung Benteng Jaya untuk tetap waspada namun jangan panik. Saat ini debit air Kali Citarum terus meningkat dan ada sedikit kelongsoran pada tanggul. Semoga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan, dan mari kita bersama-sama berdoa agar tanggul tidak mengalami kerusakan lebih parah," pungkasnya.
 
Lurah Tunggak Jati, Ibu Parida, juga turut menyampaikan dukungan penuh terhadap upaya penanganan kondisi tanggul.
 
(Enday Sukandi)