MBG Kedungwaringin Salurkan 500 Paket Makan Gratis untuk Warga Banjir Bojongsari


MBG Kedungwaringin Salurkan 500 Paket Makan Gratis untuk Warga Banjir Bojongsari
 
Bekasi (Jawa Barat), dimensitivinews.com.

Yayasan MBG Kedungwaringin bekerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Kedungwaringin dan Koramil Kedungwaringin menyalurkan bantuan makanan bergizi gratis kepada warga terdampak banjir di Kelurahan Bojongsari. Banjir luapan Kali Cibet dan Citarum yang terjadi menjadi kejadian kedua dan paling parah tahun ini, dengan tinggi air mencapai 2 hingga 3 meter.
 
Salah satu warga terdampak yang mengungsi di tempat pengungsian mengaku merasa sangat terbantu saat ditemui awak media Dimensi TV. "Alhamdulillah, di saat perut terasa lapar ada bantuan nasi bungkus. Selama tiga hari terjang banjir, hampir semua perabotan tergerus air sehingga kami belum bisa memasak sendiri," ucapnya.


500 Paket Makan Diterima Warga
 
Perwakilan Camat Kedungwaringin menyampaikan apresiasi kepada Yayasan MBG atas bantuan yang diberikan. "Saya sangat berterima kasih kepada Yayasan MBG yang telah menyalurkan sebanyak 500 paket nasi beserta lauknya kepada warga terdampak. Mudah-mudahan langkah ini menjadi contoh bagi pihak lain untuk turut membantu," ujarnya.
 
Kepala MBG juga menyampaikan harapannya terhadap penanganan banjir yang berlangsung. "Kami merasa bersukur masih bisa membantu warga terdampak. Semoga kami bisa terus memberikan dukungan hingga banjir surut dan kondisi kembali normal," katanya.
 
Rencana Pendirian Dapur Umum
 
Perwakilan Koramil Kedungwaringin menambahkan bahwa bantuan makanan ini menjadi solusi sementara sebelum tersedianya fasilitas memasak bersama. "Semoga paket makan bergizi ini bisa meringankan beban warga yang belum memiliki akses ke dapur umum. Kami juga sedang berupaya untuk segera mendirikan dapur umum sebagai bentuk bantuan berkelanjutan," pungkasnya.
 
(Enday Sukandi)