Patroli Gabungan Koramil Mapsu dan Tokoh Masyarakat Jaga Kamtibmas di Sanrobone


Patroli Gabungan Koramil Mapsu dan Tokoh Masyarakat Jaga Kamtibmas di Sanrobone
 
Takalar (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com.

Personel Koramil 1426-06/Mapsu, Kodim 1426/Takalar, melaksanakan patroli gabungan bersama tokoh masyarakat di Kecamatan Sanrobone pada Jumat (02/01/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan.
 

Patroli yang dipimpin oleh Pelda Edy Wilson, Danpos Kepulauan Tanakeke Koramil 1426-06/Mapsu, mengunjungi sejumlah lokasi strategis mulai dari tempat umum hingga pusat keramaian. Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman, tertib, dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus mencegah potensi gangguan ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibmas), terutama pada malam hari.
 
"Sinergi antara TNI dan komponen masyarakat menjadi kunci dalam menjaga stabilitas keamanan. Patroli bersama ini adalah wujud nyata kepedulian dan tanggung jawab kita semua untuk menjaga lingkungan sekitar," ujar Pelda Edy Wilson.


Dengan melibatkan tokoh masyarakat, diharapkan patroli sistem keamanan masyarakat (Siskamling) ini dapat meningkatkan rasa kebersamaan antar warga, memperkuat komunikasi antara aparat dan masyarakat, serta membangun kesadaran bersama dalam menjaga keamanan wilayah.
 
(Muhammad Risal)