Koramil 1426-03 Galut Gelar Patroli Gabungan Bersama Masyarakat, Jaga Keamanan Wilayah
Takalar (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com
Personel Koramil 1426-03/Galut, Kodim 1426/Takalar, melaksanakan patroli gabungan bersama berbagai komponen pendukung pada malam Sabtu (24/1/2026). Kolaborasi ini melibatkan FKPM, FKPPI, Linmas, serta tokoh masyarakat untuk menguatkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Galut, Kabupaten Takalar.
Patroli yang dipimpin oleh Pelda Jamaluddin Bati Tuud sebagai Komandan Koramil 03 ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat (Binter) serta memastikan kondisi wilayah tetap aman dan terjaga ketertibannya.
Rute patroli menyasar beberapa titik strategis, antara lain tempat keramaian, pos kamling di Desa Sawakung Beba, serta SPBU Pertamina Bontosunggu. Pada setiap titik yang dikunjungi, personel dan komponen pendukung melakukan pemeriksaan serta melakukan komunikasi langsung dengan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, masyarakat diimbau untuk secara aktif berperan serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. "Kami mengajak seluruh warga untuk sama-sama menjaga wilayah Galut agar tetap kondusif, karena keamanan adalah tanggung jawab bersama," ujar Pelda Jamaluddin Bati Tuud.
(Muhammad Risal)







