Patroli Gabungan Koramil 1426-02/Polsel dan Komponen Pendukung Jaga Keamanan Wilayah Canrego
Takalar (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com
Personel Koramil 1426-02/Polsel Kodim 1426/Takalar melaksanakan patroli gabungan bersama berbagai komponen pendukung keamanan, antara lain Forum Komunikasi Pemuda Masyarakat (FKPM), tokoh adat, tokoh pemuda, dan masyarakat, di Kelurahan Canrego, Kecamatan Polsel, Kabupaten Takalar, pada hari Jumat (23/01).
Kegiatan yang dipimpin oleh Serma Ahmad Gani selaku Bintara Komunikasi Sosial (Bati Komsos) Ramil 1426-02/Polsel ini bertujuan untuk menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah tersebut.
Sebanyak 15 personel Koramil, 5 anggota FKPM, dan 10 perwakilan tokoh adat, tokoh pemuda, serta masyarakat turut serta dalam patroli gabungan ini.
Selain memantau situasi terkini di wilayah Canrego, pihak juga mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif.
(Muhammad Risal)








