Babinsa Polut Gelar Pendampingan, Perkuat Upaya Penanganan Stunting di Posyandu di Kelurahan Palleko
Takalar (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com.
Dalam upaya menekan angka stunting balita akibat kurangnya asupan gizi, Babinsa Koramil 1426-01/Polut Kodim 1426/Takalar Serka Mustari melakukan pendampingan kegiatan penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan balita di Posyandu Kelurahan Palleko, Kecamatan Polongbangkeng Utara, Rabu (14/01).
Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang memiliki keterbatasan dalam memenuhi kebutuhan gizi anak-anak balita di wilayah tersebut. Menurut Serka Mustari, penimbangan berkala sangat penting untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan anak secara optimal.
"Penimbangan bagi balita berguna untuk mengetahui tumbuh kembangnya. Kami berharap kegiatan ini terus berjalan agar anak-anak semakin sehat dan terbebas dari stunting," ujarnya.
Selain penimbangan, petugas juga melakukan evaluasi rutin terhadap program pemberian makanan tambahan bagi balita yang berisiko stunting. Tujuannya adalah memastikan pelaksanaan program berjalan lancar dan mampu mencapai target penurunan angka stunting di Kecamatan Polongbangkeng Utara, khususnya di Kelurahan Palleko.
(Muhammad Risal)








