Bhabinkamtibmas Banggae Sambangi Pedagang Ikan di Pasar Tepo, Dorong Sinergi Waspada Kamtibmas


Bhabinkamtibmas Banggae Sambangi Pedagang Ikan di Pasar Tepo, Dorong Sinergi Waspada Kamtibmas
 
Takalar (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com.

Bhabinkamtibmas Desa Banggae, Bripka Amiruddin, melakukan kunjungan dan silaturahmi dengan para pedagang ikan di Pasar Rakyat Tepo, Dusun Jarannika, Kecamatan Mangarabombang, pada Kamis (15/1/2026) sekitar pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan Polri dengan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban wilayah.
 
Sebagai bagian dari upaya pemeliharaan harkamtibmas, Bripka Amiruddin menyampaikan imbauan agar pedagang dan pengunjung pasar senantiasa menjaga situasi kondusif. Ia juga mengingatkan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penyakit masyarakat dan berbagai bentuk kejahatan yang kerap menyasar transaksi di pasar tradisional, seperti pencurian, penipuan, dan peredaran uang palsu.
 
Kapolres Takalar AKBP Supriadi Rahman, S.I.K., M.M melalui Kapolsek Mangarabombang AKP Asri AR, S.H., menyatakan bahwa kunjungan Bhabinkamtibmas merupakan langkah strategis untuk mendekatkan aparat dengan masyarakat serta menggali informasi langsung terkait situasi keamanan di lapangan.
 
"Melalui kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat, khususnya di pusat aktivitas ekonomi seperti pasar, diharapkan terjalin komunikasi yang baik sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini," ujar AKP Asri AR.
 
Ia menambahkan bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. "Dengan sinergi yang kuat antara aparat dan masyarakat, situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dapat terus terwujud di Kabupaten Takalar," pungkasnya.
 
(Muhammad Risal)