Keluarga Besar Polres Gowa Turut Berduka Cita Atas Tragedi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport

Keluarga Besar Polres Gowa Turut Berduka Cita Atas Tragedi Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport

Gowa (Sulawesi Selatan), dimensitivinews.com

Keluarga Besar Kepolisian Resor (Polres) Gowa menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam atas musibah jatuhnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di kawasan Puncak Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, pada Sabtu (17/1/2026).

Kapolres Gowa AKBP Muhammad Aldy Sulaiman, S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa musibah ini merupakan duka bersama yang dirasakan oleh seluruh masyarakat, khususnya di Sulawesi Selatan.

“Atas nama pribadi dan Keluarga Besar Polres Gowa, kami menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah jatuhnya pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport di Kabupaten Pangkep. Semoga seluruh korban diterima dengan baik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan untuk menghadapi masa depan,” ujarnya.

Selain itu, Kapolres mengajak seluruh personel Polres Gowa dan masyarakat untuk bersama-sama mendoakan para korban serta mendukung penuh upaya penanganan dan evakuasi yang tengah dilakukan oleh tim gabungan di lokasi kejadian.

Ungkapan duka cita ini menjadi bentuk empati dan solidaritas Polres Gowa terhadap para korban dan keluarga yang terdampak oleh tragedi udara tersebut.

(Arfah Adha Mansyur)